(0341) 571035 library@um.ac.id

g

Prof. Dr. Dra. Endah Tri Priyatni, M.Pd


Pidato Ilmiah “Mengintegrasikan pertanyaan provokatif 3T (Tersurat-Tersirat-Tersorot) dalam pembelajaran, menguatkan literasi membaca guru dan siswa” oleh Prof. Dr. Dra. Endah Tri Priyatni, M.Pd. Pidato Pengukuhan Guru Besar Universitas Negeri Malang (UM) Kamis, 16 Desember 2021. Di Graha Cakrawala UM.
Salah satu strategi yang sebenarnya sangat ampuh untuk mengaktifkan siswa berpikir dan belajar adalah dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan, mulai dari pertanyaan yang jawabannya tersurat dalam teks (T1-tersurat), pertanyaan yang untuk menjawabnya siswa harus menginterpretasi dan memadukan antarbagian teks untuk menghasilkan inferensi (T2-Tersirat), dan pertanyaan yang menuntut siswa mengevaluasi dan merefleksi, menilai kredibilitas, kesesuaian maupun keterpercayaan teks serta mampu mengaitkan isi teks dengan hal lain di luar teks (T3-tersorot). Ketiga level pertanyaan tersebut (T1-T3) bersifat hierarkhis karena seseorang tentu tidak akan dapat menyusun pertanyaan evaluatif dengan baik (T3) ketika dia tidak paham hal-hal yang tersurat dan tersirat dalam teks.
Untuk download fullteks, silakan klik disini

Translate »